Perancangan Dashboard Monitoring dan Controlling Kinerja Proyek pada PT. XYZ Menggunakan Metode Agile and Lean Development

Main Article Content

Rifan Azkia
Telkom University, Bandung, Indonesia
Yusuf Nugroho Doyo Yekti
Telkom University, Bandung, Indonesia
Dino Caesaron
Telkom University, Bandung, Indonesia

PT. XYZ adalah perusahaan yang bergerak di bidang jasa dan konstruksi sipil untuk telekomunikasi, berlokasi di Bandung. Kegiatan utama perusahaan ini meliputi pembelian bahan baku, penyediaan bahan baku, dan pembangunan jaringan telepon, internet, serta TV. Salah satu proyek penting yang sedang dilaksanakan adalah Proyek Ducting Telephone (R-29). Namun, proyek ini mengalami masalah karena anggaran yang melebihi rencana dan jadwal yang tidak sesuai. Masalah ini sebagian besar disebabkan oleh ketiadaan alat monitoring dan kontrol informasi yang efektif, seperti dashboard. Akibatnya, perusahaan mengalami kesulitan dalam memantau kemajuan proyek, mengelola anggaran, serta menjaga jadwal tetap on track. Ketidakmampuan untuk secara efisien mengidentifikasi dan menyelesaikan masalah menyebabkan inefisiensi, penundaan, dan potensi pembengkakan anggaran. Penelitian ini bertujuan untuk merancang Dashboard Monitoring dan Controlling Proyek yang sesuai dengan kebutuhan PT. XYZ. Proses perancangan menggunakan metode Agile dan Lean Development yang terdiri dari empat fase: Think and Plan, Design and Create Minimum Viable Product, Development, dan Testing. Dashboard yang dirancang mencakup fitur-fitur penting seperti Project Overview, Project Financial Tracking, Project Timeline, Project Milestone, Project Logistic, Project Performance, dan Project Risk. Berdasarkan hasil kuesioner Face Validation, dashboard ini dinyatakan valid dan relevan, serta hasil User Acceptance Test (UAT) menunjukkan tingkat kepuasan pengguna yang tinggi dengan nilai keseluruhan 86%.


Keywords: Continuous Review, Robusta, Persediaan, Pemesanan, Kebijakan