Strategi Pengembangan Kelapa Genjah Entog Kebumen dalam Rangka Pemberdayaan Masyarakat Desa Bojongsari Kecamatan Alian

Main Article Content

Yuni Miarsih
Universitas Jenderal Soedirman

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui stratetegi pengembangan Kelapa Genjah Entog Kebumen dan bagaimana pemberdayaan masyarakatnya yang berbasis produk Kelapa Genjah Entog Kebumen tersebut. Jenis Penelitian ini kualitatif dan bersifat deskriptif. Lokasi penelitian di Desa Bojongsari, Kecamatan Alian, Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Teknik pengambilan data dengan observasi, studi literatur, dan wawancara terhadap informan. Teknik pengolahan data menggunakan analisis deskriptif kualitatif serta matriks IFE dan EFE pada tahap pemasukan, matriks IE dan SWOT pada tahap pencocokan, matriks QSPM pada tahap keputusan. Hasil penelitian menunjukan bahwa usahatani Kelapa GEK di Desa Bojongsari ini berada pada posisi stabilisasi yang dapat ditangani dengan cara menjaga dan mempertahankan (hold and maintain), dan strategi yang paling tepat dilakukan dalam pengembangan Kelapa GEK di Desa Bojongsari, Kecamatan Alian, Kabupaten Kebumen adalah pengembangan produk melalui sertifikasi benih / bibit Kelapa GEK. Pemberdayaan masyarakat berbasis produk unggulan lokal yang telah dilakukan di Desa Bojongsari yaitu dengan mengadakan kegiatan peningkatan kapasitas SDM (Sumber Daya Manusia) dan pemberian subsidi saprodi kepada masyarakat untuk meningkatkan produksi. Dalam pelaksanaannya, pemberdayaan masyarakat tidak terlepas dari proses adopsi inovasi. Begitu juga di Desa Bojongsari ini, pemberdayaan membuat masyarakat menerapkan inovasi teknologi pada usaha tani Kelapa Genjah Entog Kebumen.


Keywords: Strategi Pengembangan, Pemberdayaan Masyarakat, Analisis SWOT